Cara Menghapus Virus Shortcut

Cara Menghapus Virus Shortcut memang tidak mudah dan sangatlah menyebalkan karena keberadaan Virus Shortcut pada komputer dapat membuat kepala kita menjadi pusing, biasanya data-data penting milik kita akan di manipulasi oleh Virus tersebut sehingga Virus tersebut memiliki nama yang sama persis dengan nama pada data kita, dan apabila kita mengklik virus tersebut maka akan menyebar lebih banyak pada komputer sehingga membuat komputer menjadi lambat, lebih parahnya lagi data-data penting akan lenyap.

Lalu Bagaimana Cara Menghapus Virus Shortcut ?? untuk menghapus Virus Shortcut bukan hanya sekedar menekan tombol delete pada keyboard, ini cuma sesuatu yang sia-sia saja, untuk itu disini saya akan kasih solusinya mengenai  Cara Menghapus Virus Shortcut   yang ada pada komputer, ikutilah langkahnya dibawah ini :

1. Mematikan System Restore.

Pertama kita akan mematikan dulu System Restore Komputer kita, caranya klik kanan pada icon My Computer > Properties, lalu klik tab System Restore kemudian berikan tanda centang pada Turn Off System Restore on All Drives dan klik OK.

2. Mematikan Proses File Wscript.

Langkah kedua kita akan mematikan proses file Wscript yang terletak pada C:\Windows\System32\, anda dapat melakukannya menggunakan tool/program CProcess, HijackThis atau Task Manager anda bisa mencarinya di internet.

3. Merubah Nama File Wscript.

Setelah tadi kita mematikan proses dari file Wscript lalu sekarang kita cari nama file tersebut dengan menggunakan Find / Search Pada komputer lalu ubah semua nama file tersebut dengan nama sembarang misalnya menjadi Wscript-off.

4. Menghapus File database.mdb.


Hapuslah file database.mdb yang berada di C:\Documents and Settings\\My Documents\database.mdb, agar setiap kali komputer dijalankan tidak akan me-load file tersebut. Dan jangan lupa kita buka juga MSCONFIG, lalu disable perintah yang menjalankannya.

5. Menghapus File Sebagai Penggerak Virus Tersebut.

Sekarang kita akan men-delete file-file Autorun.INF. Microsoft.INF dan Thumb.db. Caranya, klik tombol START, ketik CMD, pindah ke drive yang akan dibersihkan, lihat contoh dibawah ini :

Ketik C:\del Microsoft.inf /s, perintah ini akan men-delete semua file microsoft.inf di seluruh folder di drive C:. Sementara kalau mau pindah drive tinggal diganti nama drivenya saja contoh: D:\del Microsoft.inf /s.

Untuk file autorun.inf, ketik C:\del autorun.inf /s /ah /f, perintah akan men-delete file autorun.inf (syntax /ah /f) digunakan karena file tersebut memakai attrib RSHA, begitu juga untuk file Thumb.db lakukan juga hal yang sama.

6. Menghapus File Extension .Ink

Untuk men-delete file-file selain 4 file terdahulu, kita harus mencarinya dengan cara search file dengan ekstensi .lnk ukurannya 1 kb. Pada 'More advanced options' pastikan option 'Search system folders' dan 'Search hidden files and folders' keduanya telah dicentang.

"Harap berhati-hati, tidak semua file shortcut / file LNK yang berukuran 1 kb adalah virus, kita dapat membedakannya dari ikon, size dan tipenya. Untuk shortcut yang diciptakan virus ikonnya selalu menggunakan icon 'folder', berukuran 1 kb dan bertipe 'shortcut'. Sedangkan folder yang benar harusnya tidak memiliki 'size' dan tipenya adalah 'File Folder'. "

7. Memperbaiki Registry.

Keberadaan Virus Shorcut telah mengubah dan mengacaukan system registry, yang harus dilakukan sekarang adalah memperbaiki system registry yang sudah di manipulasi virus tersebut, caranya bukalah file Notepad lalu salin script code dibawah ini kemudian simpan dengan nama 'Repair.inf'. Jalankan file tersebut dengan cara Klik kanan repair.inf > Klik Install.

[Version]
Signature="$Chicago$"
Provider=Vaksincom Oyee
[DefaultInstall]
AddReg=UnhookRegKey
DelReg=del
[UnhookRegKey]
HKLM, Software\CLASSES\batfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\comfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\exefile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\piffile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\regfile\shell\open\command,,,"regedit.exe "%1""
HKLM, Software\CLASSES\scrfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon, Shell,0, "Explorer.exe"
HKLM, SYSTEM\ControlSet001\Control\SafeBoot, AlternateShell,0, "cmd.exe"
HKLM, SYSTEM\ControlSet002\Control\SafeBoot, AlternateShell,0, "cmd.exe"
[del]
HKLM,SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run, Winupdate
HKCU,SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run, explorer
Tips yang saya berikan diatas adalah hasil dari pencarian saya di google, semoga bermanfaat!.

Tidak ada komentar untuk "Cara Menghapus Virus Shortcut"